Halal Bihalal dan Silaturahmi Assalam Banten di Pontang: Dukung Penuh PSU dan Jaga Kamtibmas
Serang, Kabarindo79.Com – Dalam rangka mempererat tali silaturahmi pasca Idul Fitri dan menyongsong pelaksanaan Pemilihan Suara Ulang (PSU) di Kabupaten Serang, Assalam Banten menggelar acara Halal Bihalal dan Silaturahmi bersama para tokoh ulama serta tokoh masyarakat wilayah Pontang, Kamis (17/4/2025).
Kegiatan ini menjadi ajang penting untuk menyampaikan komitmen Assalam Banten dalam mendukung penuh jalannya PSU secara damai, aman, dan tertib. Dalam pernyataannya, Assalam Banten menegaskan siap bersinergi dengan pihak Kepolisian Daerah Banten dan seluruh jajarannya untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) selama proses PSU berlangsung.
Edi Wibowo, SE, selaku ketua umum Assalam Banten, menghimbau masyarakat Kabupaten Serang agar tidak mudah terprovokasi oleh isu-isu yang menyesatkan, baik secara langsung maupun melalui media sosial.
“Kami mengajak masyarakat untuk tetap tenang, tidak terpengaruh provokasi, dan bersama-sama menjaga suasana yang kondusif menjelang hingga pasca PSU di Kabupaten Serang,” ujar Edi Wibowo.
Assalam Banten juga menyatakan kesiapan penuh dalam mendukung pemerintah daerah serta TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas keamanan selama proses demokrasi berlangsung.
Lebih lanjut, Edi Wibowo menegaskan bahwa siapapun calon terpilih dari Paslon 01 maupun Paslon 02 pada PSU mendatang, pihaknya akan tetap menghormati hasil tersebut sebagai bentuk ketetapan dari Allah SWT.
“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama mengikuti proses PSU dengan aman, nyaman, dan tertib demi terciptanya pelaksanaan pemilu yang sukses dan damai di Kabupaten Serang,” pungkasnya.
Acara ini ditutup dengan doa bersama, sebagai simbol harapan agar pelaksanaan PSU di Kabupaten Serang berjalan dengan lancar dan membawa kebaikan bagi seluruh masyarakat.
(*/red)